Kenang Sejarah Panjang TNI AU, Lanud I Gusti Ngurah Rai Gelar Upacara HUT Ke-79

oleh
Komandan Lanud I Gusti Ngurah Rai Kolonel PNB Trinanda Hasan Febrianto menjadi inspektur upacara dalam peringatan HUT Ke-79 TNI AU di Pangkalan Udara (Lanud) I Gusti Ngurah Rai, Rabu, 9 April 2025 - foto: Koranjuri.com

KORANJURI.COM – Upacara peringatan HUT Ke-79 Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) digelar oleh satuan komando operasi udara di Pangkalan Udara (Lanud) I Gusti Ngurah Rai, Rabu, 9 April 2025.

Peringatan hari jadi TNI tahun ini digelar secara serentak di setiap wilayah satuan komando Pangkalan Udara. Kegiatan tersambung secara streaming dengan Markas Besar Angkatan Udara di Jakarta.

Dalam hal ini, Komandan Lanud I Gusti Ngurah Rai Kolonel PNB Trinanda Hasan Febrianto mengatakan, TNI AU menjadi garda terdepan dalam menjaga kedaulatan udara Indonesia, dedikasi, profesionalisme, dan keberanian para prajurit udara, merupakan bukti nyata dan semangat juang yang tak pernah padam

“Pada momentum hari peringatan ke-79, kita mengenang sejarah panjang pengabdian serta pengorbanan dalam menjaga keamanan dan kedaulatan bangsa,” kata Trinanda.

Ia menambahkan, TNI AU menjadi garda terdepan dan bagian integral dari pertahanan nasional.

Hingga sekarang, TNI Angkatan Udara terus melangkah maju, dengan semangat Swa Bhuana Paksa, TNI AU siap menjaga kedaulatan udara nasional, untuk mewujudkan Indonesia Maju,” kata Komandan Lanud I Gusti Ngurah Rai Kolonel PNB Trinanda Hasan Febrianto, Rabu, 9 April 2025.

HUT ke-79 TNI AU mengangkat tema
“Tahun ini, HUT TNI AU mengangkat tema ‘Dengan Semangat Swabuana Paksa, TNI Angkatan Udara Siap Menjaga Kedaulatan Udara Nasional, Untuk Mewujudkan Indonesia Maju’.

Trinanda mengatakan, hal itu menjadi pengingat kemandirian dan profesionalisme TNI AU menjadi kunci dalam menjaga langit Dirgantara Indonesia.

“Sekaligus mendukung cita-cita bangsa menuju Indonesia maju, Indonesia Emas 2045,” ujarnya.

Dirinya berharap, keberadaan Lanud I Gusti Ngurah Rai dapat terus memberi manfaat dan kontribusi nyata bagi masyarakat khususnya di Wilayah Bali.

“Kami siap menjaga wilayah udara Bali, serta terus bersinergi dengan seluruh komponen bangsa lainnya khususnya di wilayah Bali dalam rangka mendukung pembangunan nasional serta astacita pemerintah, Dirgahayu TNI AU ke-79, Swabuana Paksa, Jaya di Angkasa!. (Way)

KORANJURI.com di Google News