Wartawan Purworejo Divaksin

oleh
Salah satu wartawan di Purworejo saat menjalani vaksinasi, Sabtu (27/02/2021) sore - foto: Sujono/Koranjuri.com

KORANJURI.COM – Sebanyak 10 orang wartawan yang bertugas di Kabupaten Purworejo, Sabtu (27/02/2021) sore menjalani vaksinasi di rumah dinas RSUD Dr Tjitrowardojo.

Vaksinasi wartawan ini masuk dalam tahap kedua, bersamaan dengan vaksinasi untuk pelayan publik di lingkungan Pemkab Purworejo dan nakes yang belum divaksin pada tahap pertama.

Menurut Kabag Humas dan Protokol Setda Puworejo Rita Purnama, wartawan termasuk dalam pelayan publik yang berisiko terpapar Covid-19 saat menjalankan tugas.

“Sesuai instruksi presiden, pada vaksinasi tahap kedua ini, wartawan termasuk yang menjadi prioritas,” ujar Rita.

Dari puluhan wartawan yang bertugas di Purworejo, kata Rita, baru sekitar 10 orang yang menjalani vaksinasi pada tahap kedua ini, karena waktunya sangat mepet.

Dari pantauan, kesepuluh wartawan yang menjalani vaksinasi ini, baik sebelum dan sesudah divaksin, dalam kondisi sehat dan tak ada yang merasakan keluhan apapun. (Jon)

KORANJURI.com di Google News