UNBK dan Prospek Bergabung di SMK Ilkom Ganesha Udayana

oleh
Dari kiri, teknisi UNBK I Made Kariasa, Kepala Sekolah I Wayan Supardi, SSI., MSi., M.Mkom., dan Wakasek Kurikulumi, I Putu Yudi Andika - foto: Koranjuri.com

KORANJURI.COM – SMK Ilkom Ganesha Udayana tahun ini kembali menggelar Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Tahun ini adalah yang ketiga kalinya sekolah di Badung ini mengadakan ujian dalam jaringan (Daring).

Sekaligus, menjadi sekolah pertama di Kabupaten Badung yang mengikuti UNBK secara mandiri pada 3 tahun silam. SMK Ilkom Ganesha terakreditasi B, dengan 3 jurusan yakni, Multimedia, Tata Boga dan Akomodasi Perhotelan.

Kepala Sekolah I Wayan Supardi, S.Si., MSi., MM.Kom., melalui Wakasek Kurikulum, I Putu Yudi Andika mengatakan, tahun ini jumlah peserta UNBK sebanyak 25 siswa.

“Kami gunakan 1 sesi karena jumlah komputer mencukupi. Seperti tahun-tahun sebelumnya kami menggunakan satu ruangan, dengan seorang proktor dan seorang pengawas,” jelas Wayan Supardi, Rabu (4/4/2018).

Tiga kali menggelar UNBK, pengalaman dan evaluasi dilakukan oleh sekolah. Termasuk, mencermati kemungkinan mata pelajaran yang membutuhkan koneksi internet lebih bagus. Dengan begitu, menurut Wayan Supardi, pihaknya sudah beralih ke internet dengan kabel yang dirasa kecepatannya lebih stabil untuk mendukung ujian nasional secara daring itu.

“Bahasa Inggris biasanya yang membutuhkan internet bagus. Karena disitu ada soal dengan video yang diputar secara streaming. Disitulah kami antisipasi,” jelasnya.

Sementara, pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun pelajaran 2018/2019, SMK Ilkom Ganesha mentargetkan 108 siswa untuk tiga jurusan Multimedia, Tata Boga dan Akomodasi Perhotelan.

Fasilitas sekolah didukung laboratorium, ruang belajar berpendingin udara dan jaringan koneksi internet nirkabel. Wayan Supardi menambahkan, kegiatan ekstra olahraga dan seni juga aktif diberikan kepada siswa yakni, futsal, bulutangkis, komputer, tari dan tabuh.

“Jurusan Akomodasi Perhotelan, kami bekerjasama dengan hotel-hotel berbintang di Nusa Dua antara lain, The Astari, Upala, Melia Bali,” jelas Wayan Supardi. (Way)

KORANJURI.com di Google News