Penghargaan untuk Puluhan Polisi Berpretasi di Polda Metro Jaya



KORANJURI.COM – 18 anggota Kepolisian Daerah Metro Jaya mendapatkan penghargaan atas prestasi mereka selama bertugas. Mereka merupakan anggota dari Subdit Indag Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya yang berhasil mengungkap dan menggagalkan peredaran pangan yang berbahaya untuk masyarakat.
Polisi berprestasi itu masing-masing, AKBP Sutarmo, Kasubdit Indag Dit Krimsus PMJ, Kompol Victor D.H Inkiriwang, AKP Andika Urrasydin, AKP Joko Nugroho, Iptu Madya Yustandi, Aiptu Mukuo, Aiptu Hariyanto Murawan, Aipda Gumilar Prasetya, Bripka Rukmodiono, Bripka Denny Frengky, Bripka Budi Sukarno, Brigadir Nebil Ahmad, Brigadir Amril Bangun Marpaung, Brigadir Donal M Hutapea, Brigadir Toni Abdul Rokhim, Briptu Tanty Sutyo Rizky, Bripda Muh Yulian Fathuloh dan Bripda Putri Juniar Fajariyanti.
Sementara, penghargaan juga diberikan kepada Kompol Endang, anggota Yanma PMJ, yang telah berhasil mendapatkan medali Emas atau juara 1 pertandingan menembak kelas Pamen memperebutkan Piala Ibu Asuh Polwan RI.
Kepada Briptu Aden Guruh Saputra anggota Satlantas Polres Jakut, Bripda Hari Mahardiko, anggota Sat Lantas Restro Jakarta Utara, Bripda Suluh Rahma Sanjaya, Banit 412 Sat Gatur Ditlantas PMJ.
Ketiga anggota tersebut berhasil menangkap seorang anggota Polisi Gadungan di jalan Casablanca. (Bob)
Anda harus masuk log untuk mengirim sebuah komentar.