KORANJURI.COM – Event Body Painting menjadi kemeriahan tersendiri di Level 21 Mall Denpasar, Senin, 5 November 2018 sore. 21 model yang jadi kanvas hidup dengan 11 seniman, menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung pusat perbelanjaan di kota Denpasar itu.
Tidak ada tema yang membatasi seniman melukis tubuh gadis-gadis jelita itu. Apapun boleh dilakukan sang seniman sepanjang kreasi lukisannya menarik dan punya nilai estetika. Puluhan model menyatu dalam sebuah tempat duduk melingkar di atrium plaza tersebut.
Ketua Panitia Komang Pramudia menjelaskan, 21 model terpilih didasarkan pada nama mall tersebut yakni, Level 21. Sedangkan 11 pelukis mewakili tanggal ulang tahun mall tersebut.
“Ini untuk memeriahkan HUT kedua Level 21 Mall. Disini tidak ada kompetisi tapi untuk memeriahkan saja,” jelas Pramudia, Senin, 5 November 2018.
Pada perayaan ulang tahun kedua, Level 21 Mall mencatatkan rekor terbaru MURI untuk kegiatan terbanyak. Selama 21 hari, Mall teramai di Denpasar itu menggelar event setiap hari diantaranya body painting.

Para model itu direkrut dari para pekerja freelance. Sedangkan, senimannya berasal dari Komunitas pelukis di Denpasar.
Rangkaian Ultah itu diawali dari program 21 days body transformation challenge. Ini merupakan program baru dan unik yang dilaksanakan celebrity fitness. Tenant yang menyatu dengan gedung mall level 21 ini mengajak peserta yang telah terpilih untuk melakukan transformasi bentuk tubuh dengan pelatihan selama 21 hari. (Way)