Penghargaan untuk Polisi yang Mengungkap Praktik Mafia Tanah

oleh
Penghargaan yang diberikan oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Penyidik Satgas Mafia Tanah Ditreskrimum Polda Metro Jaya - foto: Istimewa

KORANJURI.COM – Penyidik Satgas Mafia Tanah Ditreskrimum Polda Metro Jaya menerima penghargaan dari Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), atas prestasinya mengungkap praktik mafia tanah di Jakarta Timur dan Kabupaten Bekasi.

Pemberian penghargaan diberikan pada acara penutupan Rapat Koordinasi Pemberantasan Mafia Tanah dan Pencegahan Mafia Tanah Tahun 2018 di Ballroom Hotel Grand Kemang, Rabu (31/10).

Penerima penghargaan masing-masing Direskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Nico Afinta, Wadireskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Ade Ary Syam Idradi, AKBP Nuredy Irwansyah P, Kompol Samian, Ipda Widodo, Aiptu Prayitno Siswoto, Bripka Slamet, Bripka Muhamad Jufri, Brigadir S. Andy Prabowo, Brigadir Yurizal Akmal dan Brigadir Tanto C. Nugroho.

Penghargaan diberikan karena Satgas Mafia Tanah Polda Metro Jaya berhasil mengungkap dan menangkap tersangka mafia pertanahan. (Bob)

KORANJURI.com di Google News