Siswa SMK YPP Purworejo Juara Nasional Pencak Silat



KORANJURI.COM – Prestasi Gilang Riski Hamsah (16), siswa kelas XI Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK YPP Purworejo ini, patut dibanggakan. Dia, menjadi juara nasional Turnamen Pencak Silat Yogyakarta Championship 4 2018, yang berlangsung dari tanggal 23 – 24 Oktober lalu di GOR Amongrogo, Yogyakarta.
Turnamen Pencak Silat Yogyakarta Championship sendiri, merupakan kompetisi pencak silat antar pelajar, dari tingkat SD, SMP, SMA, dan perguruan tinggi. Kegiatan ini diikuti ribuan peserta dari seluruh Indonesia. Mereka bersaing untuk menjadi yang terbaik.
“Alhamdulillah, salah satu siswa kita meraih juara satu di kejuaraan nasional pencak silat Yogyakarta Championship 4 tahun 2018,” ungkap Fajar Hadiyanto, pembina pencak silat SMK YPP Purworejo, Rabu (7/11).
Fajar, mewakili Kepala Sekolah Chamdani, mengaku sangat bangga dengan prestasi anak didiknya itu. Dari SMK YPP sendiri, setiap kali ada event kejuaraan apapun, selalu ikut serta ambil bagian. Dari kesekian event yang diikuti, baru di Yogyakarta Championship ini bisa tembus jadi juara nasional. Padahal, untuk Gilang sendiri, baru pertama kali ikut kejuaraan ini.
Dijelaskan oleh Fajar, dalam Yogyakarta Championship ini, mengirim dua atlet silatnya, Gilang dan Riyan. Setelah menjalani empat kali pertandingan, Gilang yang turun di Kategori Tanding untuk kelas SMA ini menjadi juara satu, setelah mengalahkan pesilat dari Pasuruan. Sementara Riyan, meraih juara dua.
“Atas prestasinya itu, Gilang mendapatkan reward dari pihak sekolah, bebas uang SPP selama setahun,” jelas Ambyah, Waka Kesiswaan SMK YPP Purworejo menimpali.
Diungkapkan oleh Ambyah, bahwa pihak sekolah selalu memberi reward pada siswa-siswi yang berprestasi, berupa pembebasan uang SPP untuk waktu tertentu tergantung dari tingkat kejuaraan yang diikuti. Hal ini dilakukan, untuk memacu dan memotivasi siswa lainnya, supaya juga berprestasi.
Prestasi yang diraih Gilang, kata Fajar, sangat berarti bagi sekolah. Dia telah mengangkat nama sekolah dan daerah. Gilang merupakan aset, dan bisa menjadi sumber inspirasi siswa lainnya. Fajar berharap, Gilang bisa berprestasi lebih baik lagi, dan bisa maju ke tingkat internasional.
“Kunci kesuksesan Gilang ini, karena dia disiplin dalam berlatih,” terang Fajar, yang selalu memberi motivasi anak didiknya itu.
Bagi Gilang sendiri, kejuaraan Yogyakarta Championship ini baru pertama kali diikutinya. Dia, yang ikut perguruan Merpati Putih pemegang sabuk dasar dua ini sudah menggeluti silat sejak SMP. Hingga kini, seminggu tiga kali, dia rutin latihan di SMA 7 dan SMP 26, dibawah bimbingan pelatih Muhammad Ali Masudin.
Berbagai kejuaraan pencak silat, pernah diikuti Gilang. Dia peraih juara satu di Popda Purworejo 2018 untuk cabang pencak silat. Pada Februari lalu, Gilang meraih juara dua di Kejuaraan Pencak Silat Exsco Smadaba Cup 3 di Bantul, pada kelas H putra.
“Setiap kali ada event kejuaraan pencak silat, selalu ikut. Alhamdulillah, kali ini bisa jadi juara satu nasional,” ujar Gilang, warga Sumberejo, Purwodadi ini bangga. (Jon)
Anda harus masuk log untuk mengirim sebuah komentar.