KORANJURI.COM – Sartini, warga Desa Girijoyo, Kemiri, Purworejo, berhasil meraih hadiah utama berupa sepeda motor Honda Verza, dalam undian Simpanan BKK Purworejo tahun 2020, Kamis (17/12/2020), di Hotel Sanjaya Inn, Purworejo. Penyerahan hadiah utama, dilakukan secara simbolis oleh Wabup Yuli Hastuti.
Selain hadiah utama, dari BKK Purworejo juga menyediakan beragam hadiah lainnya untuk para nasabahnya yang beruntung, yaitu, 1 sepeda motor Honda Supra, 7 sepeda motor Honda Revo, 2 lemari es, 2 mesin cuci, 15 sepeda MTB, 15 kipas angin, 15 kompor gas, serta 2 LCD TV.
Dalam semarak undian simpanan 2020 PT BPR BKK Purworejo (perseroan) itu, dibuka oleh Andre Wahyu Yudhantoro, selaku perwakilan dari Biro Perekonomian Setda Provinsi Jawa Tengah, serta dihadiri oleh Wabup Yuli Hastuti, Ass 2 Budi Harjono, Kabag Perekonomian Titik Mintarsih, serta segenap tamu undangan lainnya. Pengesahan dan legalitas undian dilakukan oleh notaris Fatmawati beserta para saksi dari Dinsos dan kepolisian.
Dalam kesempatan tersebut, Dirut BKK Purworejo, Heru Sudibyo menyampaikan, perkembangan PT BPR BKK Purworejo (Perseroda) “SEHAT”, dan tetap eksis di masa pandemic, yang ditandai dengan adanya peningkatan kepercayaan masyarakat Kabupaten Purworejo.
BKK Purworejo, kata Heru, pada Oktober 2019 berhasil menghimpun dana dari masyarakat hingga Rp 118,5 milyar. Namun hingga Oktober 2020, dana yang berhasil dihimpun dari masyarakat mengalami penurunan, yakni Rp 113,7 milyar.
“Sisi penurunan jumlah simpanan sebetulnya hanya disebabkan adanya perubahan kebijakan pemerintah tentang Bank yang ditunjuk menyalurkan Dana Desa, Alokasi Dana Desa ke Bank Umum, sehingga rekening Desa Ditutup untuk dialihkan ke Bank Umum,” jelas Heru.
Wabup Yuli Hastuti juga menyampaikan, PT BPR BKK Purworejo merupakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kabupaten Purworejo yang bergerak di bidang perbankan. Cakupannya luas sampai di kecamatan-kecamatan.
Di masa pandemi Covid-19, ujar Wabup, telah mengakibatkan banyak perusahaan besar hingga UMKM yang mengalami kesulitan berkembang. Untuk itu diharapkan lembaga perbankan lebih meningkatkan perhatiannya pada sektor usaha-usaha kecil berupa tambahan permodalan yang dapat diwujudkan dengan kucuran kredit lunak untuk mengembangkan usaha.
“Fasilitas pinjaman modal/kredit dari perbankan memiliki kontribusi yang sangat vital bagi ketahanan ekonomi daerah,” kata Yuli Hastuti.
Kepada para pemenang, Yuli Hastuti menyampaikan ucapan selamat. Wabup berharap, hadiah maupun door prize yang diterima, semakin memacu semangat untuk giat menabung demi masa depan keluarga, bangsa dan negara.
“Kerjasama yang baik antara PT BPR BKK dan nasabah menjadi utama untuk saling memberikan kepercayaan dan saling menguntungkan,” kata Yuli Hastuti. (Jon)