Mudik Gratis, Pemkab Purworejo Siapkan 6 Bus

oleh
Deasy Ari Wulandari, SE, MM, Plt Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Purworejo - foto: Koranjuri.com

KORANJURI.COM – Pemkab Purworejo melalui Dinas Perhubungan, telah menyiapkan 6 bus untuk melayani warga Purworejo yang akan mudik dari Jakarta ke kampung halamannya secara gratis.

6 bus ini berasal dari pemkab 3 armada, BAZNAS 1 armada dan dari swasta 3 armada dengan jumlah total tempat duduk 260 seat.

Deasy Ari Wulandari, SE, MM, Plt Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Purworejo menyampaikan, bahwa pelaksanaan mudik gratis ini pada tanggal 26 Maret 2025 dan diberangkatkan dari TMII Jakarta.

“Nantinya akan dilepas oleh Gubernur Jateng. Jadi diberangkatkan secara serentak dengan tujuan kota-kota di Jawa Tengah,” jelas Deasy, Rabu (19/03/2025).

Untuk pendaftaran mudik gratis ini, menurut Deasy, sudah dihandle oleh Badan Penghubung Jawa Tengah yang ada di Jakarta. Jadi pihaknya hanya menyediakan bus dan pemudik mendapatkan snack gratis.

Selain mudik gratis, kata Deasy, dari Pemprov Jateng juga melayani balik rantau gratis yang akan dilaksanakan pada tanggal 10 April 2025.

Untuk penumpang dari Purworejo, dalam balik rantau gratis ini berkumpul di terminal tipe A Kebumen bergabung dengan yang lainnya untuk selanjutnya menuju terminal tipe A Bulupitu Purwokerto dan pemberangkatannya dari sana.

“Dalam arus mudik ini dari Dishub juga mendirikan posko lebaran terpadu bersama PMI, Orari dan Rapi dari H-7 hingga H+7 lebaran,” ungkap Deasy.

Selain itu, kata Deasy, dalam menghadapi arus mudik Lebaran tahun 2025, dari Dishub juga melakukan pemasangan rambu tambahan di simpang-simpang yang menunjukkan arah kota besar untuk memudahkan pemudik.

Pemasangan dilakukan di simpang empat Kutoarjo, simpang empat Monumen Purworejo dan perempatan Ketawang di Grabag.

Untuk lampu PJU secara kontinyu juga diperbaiki terutama di ruas-ruas jalan yang dilalui pemudik, baik itu jalan kabupaten, jalan provinsi maupun jalan nasional.

Deasy juga menyampaikan, bahwa di Purworejo terdapat 5 perlintasan sebidang dibawah naungan Dishub yang ada di Tegalkuning (Banyuurip), Bayem (Kutoarjo), Andong (Butuh), Bagelen dan Bapangsari (Bagelen).

“Untuk masyarakat supaya lebih berhati-hati saat melintasi perlintasan sebidang karena ada penambahan intensitas perjalanan kereta api,” pungkas Deasy. (Jon)

KORANJURI.com di Google News