Ada Kode-Kode Tertentu untuk Pesan Narkoba di Tempat Dugem di Jakarta

oleh

KORANJURI.COM – Peredaran narkoba di Ibukota tetap marak meski operasi terus digencarkan oleh aparat kepolisian. Narkoba seperti jenis ekstasi bisa didapatkan oleh pengunjung tempat hiburan malam dengan mudah.

Seperti aktifitas yang ada di sebuah tempat hiburan malam di kawasan Jakarta Barat pada Jumat (17/12/2021) dini hari. Narkoba jenis ekstasi berbagai varian dan nama, mudah ditemukan oleh pengunjung tempat dugem disana.

“Kalau mau vitamin, cari sama saya aja ya mas,” kata seseorang mencoba menawarkan.

Dari informasi yang ada, harga per butir ineks dijual dalam kisaran Rp 650 ribu hingga Rp 750 ribu. Harga yang ditawarkan itu disebut naik, dari harga sebelumnya yang bisa didapatkan dengan Rp 400 ribu.

Untuk memudahkan mengidentifikasi para penawar yang beroperasi terang-terangan tapi tetap berusaha aman itu, ada kode-kode tertentu. Umumnya mereka menggunakan tanda dari korek api, hingga topi, yang hanya diketahui oleh orang-orang tertentu. (YL)

KORANJURI.com di Google News