“Juga membantu pemerintah menurunkan kasus-kasus tindak kekerasan di lingkungan sekolah,” jelas Maryanto.
Manfaat untuk Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII, sebagai data base dalam penyusunan program pendidikan karakter di lingkungan sekolah, sebagai panduan dalam pencegahan dan penanganan tindak kekerasan di lingkungan sekolah.
Untuk menekan dan menurunkan tindak kekerasan di sekolah-sekolah pada wilayah kerja, serta sebagai data dalam pemetaan sekolah rawan tindak kekerasan.
Bagi masyarakat dan orang tua, aksi perubahan Maryanto ini memiliki manfaat sebagai wujud transparansi dalam pengelolaan pendidikan karakter di sekolah dan memberikan rasa aman dan nyaman selama putra putrinya berada di lingkungan sekolah.
Dari sisi akademisi, bermanfaat untuk meningkatkan kolaborasi, kerja sama, penelitian dan analisis dalam pencegahan tindak kekerasan di lingkungan sekolah.
Bagi media massa, sebut Maryanto, bermanfaat memberikan sumber informasi yang akurat dan terpercaya bagi media massa.
“Di dunia usaha dan dunia industri, aksi perubahan ini bermanfaat untuk menyiapkan peserta didik yang memiliki karakter (soft skill) yang baik untuk bekerja di dunia usaha dan dunia industri,” pungkas Maryanto. (Jon)





