KORANJURI.COM – Ketua DPD Partai Gerindra Bali I Made Muliawan Arya atau biasa disapa De Gadjah meyakini, target suara pasangan Prabowo-Gibran tercapai di angka 40 persen.
Ia melihat, dukungan kaum milineal di Bali cukup besar dan masif. Di dalam struktural Tim Kampanye Daerah (TKD) menurut De Gadjah, 70 persen didominasi anak muda.
“Kalau milenial luar biasa, saya duduk di warung kopi, di cafe, di restoran, di mana saja asal ketemu anak muda, pasti all in Prabowo,” kata De Gadjah dalam dialog bertajuk ‘Anak Muda Pilar Keberagaman dan Toleransi Menuju Indonesia Emas 2045’ di Denpasar, Kamis, 18 Januari 2024.
“Dan saya rasa target kami minimal 40 persen akan tercapai bahkan lebih,” tambahnya.
Dalam merebut hati pemilih milenial, TKD Prabowo-Gibran menjadi bagian dari arus anak muda. Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar itu menyebutkan generasi milenial punya karakteristik sendiri.
“Anak muda itu tidak bisa ditekan, anak muda tidak bisa diarahkan, anak muda itu tidak bisa diatur. Mereka hanya ingin, kreatifitas mereka, apa yang jadi hobi mereka itu tidak dibatasi, yang penting dalam koridor positif,” jelasnya.
Sementara itu, TKD Provinsi Bali tengah menyiapkan kegiatan akbar jalan sehat yang mentargetkan jumlah peserta 100.000 orang. Kegiatan akan digelar pada Minggu, 4 Februari 2024 di lapangan Puputan Renon, Denpasar.
De Gadjah berharap, ada perwakilan dari Capres atau Cawapres yang ikut menyemarakkan kegiatan jalan sehat berhadiah 2 unit rumah itu.
“Sekarang saja yang daftar sudah 30 ribu, minimal kita target 100 ribu peserta. Maka dari itu, para semeton, saudara-saudara saya di Bali ayo jalan sehat sambil riang gembira, siapa tahu dua unit rumah untuk kalian,” kata De Gadjah.
Dialog kebangsaan yang digelar di sekretariat Flobamora, Denpasar itu, difasilitasi oleh AA. Ayu Putu Printi, Caleg No 1 Dapil Dentim dari Partai Gerinda untuk DPRD Kota Denpasar. (Way)
Baca Artikel Lain KORANJURI di GOOGLE NEWS





