KORANJURI.COM – Presiden Joko Widodo menyempatkan diri mengunjungi Pasar Badung, Denpasar, Kamis, 17 November 2022 pagi.
Di pasar induk di Pulau Dewata itu, Jokowi menyapa dan berinteraksi dengan sejumlah pedagang.
Pengamanan dilakukan secara ketat meski masyarakat berusaha mendekati presiden.
“Kita patut bersyukur kunjungan kerja Bapak Presiden RI berjalan dengan aman, lancar dan kondusif,” kata Kabid Humas Polda Bali Kombes. Pol. Stefanus Satake Bayu Setianto, Kamis, 17 November 2022.
Agenda presiden di Bali akan berakhir pada Kamis (17/11/2022). Presiden Jokowi dijadwalkan akan kembali ke Jakarta bersamaan dengan Presiden Xi Jinping yang akan meninggalkan Bali hari ini.
Bayu Satake mengatakan, usai meninjau Pasar Badung, Presiden Joko Widodo langsung bertolak ke Bandara Halim Perdanakusuma.
“Presiden Jokowi bertolak ke Bandara Halim pukul 10.00 WITA melalui terminal VIP I,” kata Bayu Satake.
Untuk pengamanan, kata Bayu, polisi memberlakukan buka tutup lalu lintaslintas dari arah Nusa Dua menuju Bandara I Ngusti Ngurah Rai.
“Masih ada Kepala negara yang akan pulang hari ini,” kata Bayu Satake. (Way)
Baca Artikel Lain KORANJURI di GOOGLE NEWS





