KORANJURI.COM – Memeriahkan peringatan HUT ke-77 RI, para pemuda Kelurahan Kledung Kradenan, Kecamatan Banyuurip, Purworejo yang tergabung dalam Karang Taruna, bekerja sama dengan Forum Jurnalis Purworejo (FJP) menggelar mancing gratis bersama Bupati Purworejo, Agus Bastian.
Untuk pelaksanaan lomba sendiri, digelar pada hari Minggu (28/08/2022). Tak tanggung-tanggung, panitia menyediakan lele sebanyak 1 ton untuk peserta.
“Selain gratis, para peserta yang beruntung akan mendapat hadiah berupa uang tunai. Panitia akan mengikatkan pita pada ikan lele ‘keberuntungan’. Peserta yang mendapat lele berpita, bisa menukarkannya ke panitia usai acara,” kata penasihat panitia, Slamet Anom, Jumat (26/08/2022).
Untuk kegiatan mancing bersama Bupati Purworejo itu, panitia akan membendung Sungai Selis Kenteng. Peserta bisa langsung datang mendaftar ke panitia dan mencari tempat yang dianggap nyaman untuk memancing.
“Total hadiah yang disediakan panitia Rp10 juta. Jadi bukan yang terbanyak yang dapat hadiah, tapi yang lelenya berpita yang akan mendapat hadiah uang tunai,” tambah panitia lain, Edy Suryana.
Sementara itu, Ketua Panitia Mancing Bersama Bupati Purworejo, Widi Cahyono menjelaskan bahwa, target peserta 2.000 orang.
“Kegiatan akan dibuka oleh Bapak Bupati Agus Bastian pukul 10.30 WIB. Mancing akan diakhiri pukul 13.00 WIB, bagi yang beruntung mendapat lele berpita bisa langsung menukarkannya kepada panitia setelah selesai rangkaian acara,” pungkas Widi. (Jon)
KORANJURI on GOOGLE NEWS





