KORANJURI.COM – Polres Metro Tangerang Kota menggelar Silaturahmi dengan Penyelenggara dan Parpol Peserta Pemilu 2024 di Aula Polres Tangerang, Kamis (8/3/2023). Kegiatan itu menjadi bagian untuk menciptakan Pemilu 2024 yang aman dan damai.
Kapolres Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan, silaturahmi digelar untuk menciptakan Pemilu 2024 aman dan damai di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota.
“Kami dari Polres Metro Tangerang Kota mengucapkan terimakasih kepada seluruh tamu undangan yang menyempatkan waktunya dan berkenan hadir pada kegiatan Silaturahmi ini,” ujar Zain.
Silaturahmi ini dilaksanakan demi memperkuat sinergitas dan soliditas antara Polres Metro Tangerang Kota sebagai unsur pengamanan, dengan KPU dan Bawaslu sebagai penyelenggara. Termasuk, segenap partai politik peserta Pemilu 2024.
“kami harapkan peran serta dari seluruh unsur dan stakeholder terkait, demi terciptanya situasi Pemilu yang aman dan damai khususnya di wilayah Kota Tangerang,” kata Zain. (Bob)
Baca Artikel Lain KORANJURI di GOOGLE NEWS





