Sebagai Wujud Syukur, SMKN 8 Purworejo Potong 11 Hewan Qurban

oleh
Kegiatan Idul Adha di SMKN 8 Purworejo - foto: Koranjuri.com

KORANJURI.COM – Sebanyak 11 hewan qurban disembelih dalam Hari Raya Idul Adha 1444 H di SMKN 8 Purworejo, Jum’at (30/06/2023). Kesebelas hewan qurban tersebut, terdiri dari 1 ekor sapi dan 10 ekor kambing.

Dari hewan qurban tersebut, satu ekor kambing diserahkan ke SMPN 11 Purworejo di wilayah Kecamatan Ngombol. Sementara sisanya disembelih di sekolah dan dagingnya dibagikan ke siswa, guru dan warga sekitar sekolah dengan jumlah mencapai 300 an paket daging qurban.

Samsul Fitriadi, S.Pd.,I selaku Ketua Panitia Kurban menjelaskan, dari 11 hewan qurban tersebut, 1 sapi dan 4 ekor kambing berasal dari qurban bapak ibu guru dan karyawan, 5 ekor kambing dari iuran siswa dan 1 kambing berasal dari kepala sekolah.

“Jadi bapak ibu guru dan karyawan SMKN 8 Purworejo, setiap tahunnya minimal ada 11 orang yang melaksanakan penyembelihan hewan qurban di sekolah pada saat Hari Raya Idhul Adha,” jelas Samsul.

Kegiatan qurban, menurut Samsul, merupakan inisiatif dari kepala sekolah dan kini sudah berjalan 3 tahun secara bergantian, karena ada bapak / Ibu guru yang berqurban di kampung. Satu ekor kambing qurban yang diserahkan ke SMPN 11 Purworejo, pertimbangannya karena sekolah tersebut memberikan kontribusi siswa terbanyak dalam PPDB Tahun 2023.

Samsul menyebut, siswa ikut dilibatkan dengan iuran qurban, sebagai bentuk latihan siswa dalam berqurban. Selain itu, juga melatih siswa supaya memiliki kepekaan sosial dengan berbagi kepada sesama.

“Juga sebagai wujud rasa syukur kita kepada Allah SWT dan sebagai penghapus dosa. Bagi siswa (OSIS), untuk latihan berorganisasi,” jelas Samsul tentang tujuan dan manfaat dari berqurban ini.

Diharapkan, kata Samsul, dengan latihan berorganisasi, setelah siswa keluar dari SMK dan kembali ke masyarakat, jika ada PHBI (Peringatan Hari Besar Islam), mereka sudah terbiasa menjadi panitia. Merekapun bisa menjadi pelopor di lingkungannya.

Kepala SMKN 8 Purworejo Wahyono, S.Pd., M.Pd , menjelaskan, pelaksanaan penyembelihan hewan qurban di sekolahnya tahun ini meningkat dibanding tahun sebelumnya, atas peran serta bapak/Ibu guru dan karyawan, serta siswa kelas X dan XI.

Dengan kegiatan tersebut, menurut Wahyono, ada beberapa hikmah yang bisa diambil, diantaranya, agar kita semua selalu bersyukur atas nikmat Allah SWT dan selalu Ikhlas untuk memberikan sedekah kepada saudara-saudara yang belum mampu.

“Sekaligus ini sebagai wujud penguatan iman. Penyembelihan qurban bagi SMKN 8 juga sebagai wahana berdzikir karena sebelum penyembelihan didahului dengan bacaan Basmallah dan Takbir,” kata Wahyono .

Semua itu dilakukan, ungkap Wahyono ,dalam rangka menjalankan tuntunan Nabi, bahwa penyembelihan hewan qurban dilaksanakan setelah Sholat Idul Adha dengan kriteria hewan yang sehat dan umur yang sudah sesuai ketentuan.

“Kami berharap qurban tahun ini membawa berkah untuk semuanya,” pungkas Wahyono. (Jon)

Baca Artikel Lain KORANJURI di GOOGLE NEWS

KORANJURI.com di Google News