Mobil Bersejarah Chevrolet Fleetmaster Koleksi Puri Ubud Bakal Mejeng di Custom War 2023

oleh
Wakil Gubernur Bali saat menerima Naskleeng13 (NK13), panitia Custom War 2023 di Ruang Wakil Gubernur Bali, Denpasar, Selasa, 15 Agustus 2023 - foto: Istimewa

KORANJURI.COM – Chevrolet Fleetmaster, mobil koleksi Puri Ubud akan dipamerkan pada Custom War 2023. Mobil yang dirilis terbatas periode 1946-1948 itu merupakan mobil bersejarah pemberian dari Bung Karno.

Pada masa sekitar tahun 1950, Ir Soekarno memberikan mobil klasik itu kepada Tjokorda Gde Agung Sukawati yang merupakan ayahanda Wagub Bali Cok Ace.

Cerita kemudian berkembang ketika di masa pasca kolonialisme itu masih terjadi perampasan oleh penjajah. Maka, mobil itu sengaja disimpan di bawah tanah untuk mengelabui upaya perampasan.

Selanjutnya, Chevrolet Fleetmaster itu digunakan untuk mengantar pasien bersalin. Sebab, pada masa itu ayahanda Cok Ace membuka klinik.

Pada pameran internasional kendaraan klasik, mobil yang sarat dengan nilai sejarah itu akan kembali dikeluarkan. Tentunya, akan banyak kisah menarik untuk diceritakan.

“Acara seperti ini saya harapkan bisa jadi role model untuk daerah lain dalam menyelenggarakan acara serupa,” kata Cok Ace, Rabu, 16 Agustus 2023.

Perwakilan panitia Custom War 2023 Ida Bagus Rai Biomantara mengatakan, pihaknya menyiapkan lahan 2,5 hektar untuk lokasi pameran.

“Kami memajang deretan pameran motor dan mobil custom, juga klasik dari kolektor dan builder terbaik Indonesia,” kata Biomantara.

Dalam pameran itu juga memberikan ruang para builder untuk memamerkan karya terbaik mereka. (Way)

Baca Artikel Lain KORANJURI di GOOGLE NEWS