Hadirkan Orangtua Siswa, SMK Kesehatan Purworejo Sosialisasikan Program Kerja Sekolah

oleh
Kepala SMK Kesehatan Purworejo saat memaparkan tentang program kerja sekolah dihadapan orangtua siswa, Rabu (16/08/2023) di gedung PKPRI - foto: Koranjuri.com

KORANJURI.COM – Mensosialisasikan program kerja sekolah setahun kedepan, SMK Kesehatan Purworejo menghadirkan orangtua siswa kelas X, XI dan XII. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, dari Selasa (15/08/2023) hingga Rabu (16/08/2023) di gedung PKPRI.

Sosialisasi ini juga dihadiri kepala sekolah, komite dan pengurus Yayasan Bina Tani Bagelen, serta menghadirkan psikolog Dwi Susi Herawati.

Kepala SMK Kesehatan Purworejo Nuryadin, S.Sos., M.Pd., menyebut, selain sosialisasi dan koordinasi terkait program kerja sekolah, khusus kelas X ada tambahan materi tentang parenting dengan menghadirkan psikolog untuk memberikan pemahaman bagaimana membimbing, membina dan mengarahkan anak-anak di era milenial ini.

“Sehingga anak-anak kita ini bisa betul-betul selamat dan menjadi anak-anak yang hebat sampai lulus nanti,” ujar Nuryadin.

Dengan adanya sosialisasi dan koordinasi ini, terjadi kekompakan antara sekolah, orangtua, komite dan yayasan untuk menyatukan visi misi serta persepsi.

Adanya apresiasi dari orangtua siswa, Nuryadin melihat satu fenomena yang menarik karena orang tua juga mempunyai semangat yang sama untuk pengembangan sekolah maupun anak-anak.

“Sehingga jelas arahnya dan didukung oleh semua elemen,” kata Nuryadin.

Adanya pertemuan dengan orangtua siswa ini, menurut Nuryadin merupakan program sekolah tahunan, dimana dalam setahun pihak sekolah akan mengundang orangtua siswa di awal tahun, pertengahan tahun dan di akhir tahun pelajaran.

Terpisah, Ketua Komite Drs. AS Ragil Wibowo, M.A., M.Th., Ph.D., menjelaskan, pertemuan dengan orangtua siswa tersebut dibagi menjadi tiga segmen dengan narasumber dari sekolah dan psikolog.

Bagi kelas XII, kata Ragil, tujuannya untuk memupuk kepercayaan masyarakat/orangtua kepada sekolah, supaya siswa dalam menempuh pendidikan terakhir memberikan dampak positif. Sehingga orangtua memberikan kepercayaannya kepada anak dengan memberikan ruang dan fasilitas anaknya untuk belajar lebih baik lagi.

“Tujuannya untuk mencapai kelulusan yang terbaik,” ungkap Ragil

Bagi kelas X, menurut Ragil, tujuannya untuk memperkenalkan seluruh civitas akademika sekolah serta komie dan jajaran yayasan. Dengan adanya pemaparan berbagai program sekolah selama setahun kedepan diharapkan orangtua makin memahami bahwa SMK Kesehatan Purworejo beda dalam memberikan pembelajaran dibanding sekolah lainnya.

Bagi Kelas XI, jelas Ragil, yang ibaratnya dalam masa persimpangan, jangan sampai siswa terjerumus ke hal-hal yang tidak diinginkan, karena beban di sekolah sudah banyak dan orangtua tak mau mengerti.

“Jangan sampai mencari pelampiasan dengan cara-cara yang tidak terpuji,” pungkas Ragil, yang berharap dari pertemuan tersebut terjadi saling sinergi demi tercapainya kwalitas pendidikan di SMK Kesehatan Purworejo. (Jon)

Baca Artikel Lain KORANJURI di GOOGLE NEWS