KORANJURI.COM – Gamers Bali beradu ketangkasan dalam Axis Cup Bali yang digelar di Lippo Mall Kuta, Bali, 8-9 November 2025. Peserta yang rata-rata anak muda berasal dari kalangan pelajar dan umum.
Mereka bertanding secara tim dalam memperebutkan total uang tunai Rp19 juta. Ada dua kategori lomba yang dipertandingkan yakni, Free Fire untuk kalangan pelajar dan Mobile Legend untuk umum.
Axis Territory Sales Badung Ida Ayu Dewi Roosyani mengatakan, event kali ini diikuti lebih dari 400 peserta. Namun, pada hari H pelaksanaan diperkirakan jumlahnya akan bertambah.
“Ini agenda rutin Axis setiap tahun sekali. Sebelumnya, kita laksanakan di bulan April lalu ternyata antusias peserta cukup besar. Kemudian, kita gelar lagi event serupa di bulan November ini,” kata Rossyani, Sabtu, 8 November 2025.
Menurutnya, e-sport merupakan program nasional yang diinisiasi oleh Axis. Rencana ke depan, kata Roosyani, pemenang dari daerah akan diikutkan dalam pertandingan tingkat nasional.
Event e-sports ini menurutnya, jadi jembatan antara potensi anak muda dengan peluang digital. Anak muda terbuka dengan perubahan dan selalu ingin mencoba hal yang baru.
“Kami terus berinovasi agar komunikasi kami tidak hanya informatif, tapi juga relevan dan menyenangkan buat mereka,” kata Rossyani.
Dirinya berharap, dengan event e-sport akan terkoneksi antara satu dengan lainnya. Menurutnya, bermain game jadi salah satu sarana menjalin koneksi dan menciptakan peluang karir.
“Anak muda punya akses cepat dan stabil. Mereka tidak hanya bermain game tapi juga bisa menciptakan karier dari sana, sebagai pro player, caster, streamer bahkan entrepreneur,” kata Roosyani. (Way)





