Kabupaten Purworejo Raih Piala Adipura Tahun 2023

oleh
Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH dengan penghargaan Adipura yang diterimanya - foto: Koranjuri.com

KORANJURI.COM – Kabupaten Purworejo berhasil meraih penghargaan Adipura Tahun 2023 Kategori Kota Kecil. Penghargaan yang diperuntukkan bagi kabupaten/kota yang berhasil dalam kebersihan dan pengelolaan lingkungan perkotaan ini, pernah diraih Kabupaten Purworejo pada tahun 1994, 1995, 1996,1997 dan terakhir Adipura diraih pada periode tahun 2018.

Piala Adipura diserahkan Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Alue Dohong didampingi Dirjen Pengelolaan Sampah Limbah dan B3 Rosa Vivien Ratnawati kepada Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH, Selasa, (05/03/2024) di Gedung Manggala Wanabakti Kementerian LHK RI, Jakarta.

Sebelumnya hadir Wakil Presiden RI Prof Dr (HC) KH Ma’ruf Amin dan Menteri LHK Siti Nurbaya untuk menyerahkan penghargaan Adipura Kencana kepada lima kabupaten/kota.

Menteri LHK Siti Nurbaya mengungkapkan, pada penghargaan Adipura Tahun 2023 ini pihaknya telah melakukan pemantauan lapangan terhadap 259 kab/kota se Indonesia atau 50,39 persen dari 514 kabupaten/kota.

Berdasarkan hasil pemantauan dan proses penilaian, lima kabupaten/kota ditetapkan meraih Adipura Kencana, 106 kabupaten/kota meraih Adipura dan 51 kab/kota meraih Serifikat Adipura.

“Hasil Adipura Tahun 2023 mengalami kemajuan yang cukup siginifikan dibanding periode sebelumnya. Yaitu terjadi kenaikan jumlah penerima anugerah, dari 80 kabupaten/kota, tahun lalu menjadi 106 kabupaten kota. Selain itu, 63 daerah juga mengalami peningkatan pengelolaan sampah dari tahun sebelumnya,” ungkap Siti Nurbaya.

Bupati Purworejo Yuli Hastuti mengungkapkan rasa bangga dan senangnya Purworejo kembali menerima penghargaan Piala Adipura.