Legian juga memiliki pantai berpasir putih yang indah dan populer. Saat malam pergantian tahun, sepanjang pantai Legian yang banyak berdiri beach club, biasa mengadakan pesta kembang api. Di situlah pusat keramaian berlangsung.
Perjalanan dari Bandara Ngurah Rai ke Legian hanya sekitar 30 menit dalam kondisi lalu lintas normal dan akan memakan waktu lebih lama dalam kondisi padat lalu lintas.
2. Kuta
Dari Legian menuju kawasan Kuta cukup dekat, sekitar 10 menit dalam kondisi lalu lintas normal. Kuta dengan ikon pantai berpasir putih menyedot perhatian wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Belum lengkap ke Bali kalau belum mengunjungi pantai Kuta.
Masih dalam satu jalur dengan kawasan Legian, Kecamatan Kuta jadi pusat keramaian pada setiap malam pergantian tahun. Mall Beachwalk, restoran, bar, hotel berbintang dan Hard Rock Cafe berada persis di depan pantai Kuta.
Meski padat pengunjung saat tahun baru, Kuta memiliki keamanan yang baik. Namun, disarankan tetap berhati-hati dengan barang bawaan.
