Serentak, Tempat Publik di Seluruh Bali akan Disemprot Disinfektan

oleh
Rapat Satuan Tugas Penanggulangan Covid-19 di gedung Wiswa Sabha, Kantor Gubernur Bali, Jumat, 13 Maret 2020 - foto: Istimewa

KORANJURI.COM – Penyemprotan menggunakan cairan disinfeksi akan dilakukan secara serentak di kawasan publik di seluruh Bali pada Minggu (15/3/2020). Upaya menangkal penyebaran virus corona di Bali ini akan dimulai pukul 08.00 Wita.

Keputusan penyemprotan dilakukan dalam Rapat Satuan Tugas Penanggulangan Covid-19 di gedung Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bali, Jumat, 13 Maret 2020.

“Penyemprotan diharapkan dapat menjangkau tempat sebanyak mungkin, khususnya yang berpotensi sebagai objek penyebaran virus antara lain bandara, pelabuhan, objek wisata dan hotel,” kata Sekda Provinsi Bali Dewa Indra yang juga Ketua Satgas, Jumat, 13 Maret 2020.

Di tingkat kabupaten/kota aksi itu akan dipimpin oleh Bupati dan Walikota. Sedangkan di Provinsi, Gubernur akan turun langsung ke sejumlah lokasi penyemprotan diantaranya di pantai Sanur, di kawasan dermaga penyeberangan ke Nusa Penida.

Rapat koordinasi Satgas Penanggulangan Covid-19 menghasilkan 5 rumusan antara lain, Peningkatan kapasitas penanganan penyakit, khususnya di fasilitas kesehatan, dalam hal ini rumah sakit.

Memastikan ketersediaan sarana yang berkaitan dengan pencegahan dan penularan COVID-19 seperti masker, hand sanitizer dan disinfektan.

“Pastikan barang ini tersedia, sebab kekosongan stok akan memicu kepanikan,” kata Dewa Indra.

Poin ketiga, dikatakan Dewa Indra, meningkatkan kapasitas deteksi dini dan pencegahan di pintu masuk seperti bandara dan pelabuhan.

Meningkatkan upaya pengendalian penyebaran virus dengan melakukan pembatasan kegiatan yang melibatkan orang banyak, dan menggencarkan kampanye dan edukasi Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

Pemprov Bali juga menunjuk faskes rujukan bagi Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) saat ini ada empat RS yaitu RSUP Sanglah, RSUD Sanjiwani Gianyar, RSUD Tabanan dan RSUD Singaraja. (Way)

KORANJURI.com di Google News