KORANJURI.COM – KPU akan kembali menyelenggarakan Debat Pilpres 2024. Jadwal debat keempat adalah Debat Cawapres yang akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, 21Januari 2024.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan, pengamanan gabungan disiapkan dari Mabes Polri, Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemda DKI dan Instansi terkait.
“Kami sudah menempatkan personel di ring 1, ring 2 dan ring 3 sektor terluar pintu keluar masuk ke kawasan GBK hingga di kantong kantong Parkir,” kata Susatyo, Minggu, 27 Januari 2024.
Lebih lanjut Kapolres Metro Jakarta Pusat menuturkan lokasi debat berada di area GBK. Sehingga untuk arus lalu lintas masih normal, belum ada penutupan jalan. Rekayasa lalu lintas akan dilakukan secara situasional.
“Penutupan dan pengalihan arus lalu lintas, kita lihat nanti dinamika situasi di lapangan, kita juga ingin masyarakat yang akan beraktivitas di sekitar kawasan GBK tidak terganggu,” jelas Susatyo.
Dalam debat tersebut, KPU membatasi jumlah pendukung paslon yang diperbolehkan masuk ke area debat.
“Kami selalu siap melakukan Pengamanan semua kegiatan di wilayah Jakarta Pusat, termasuk giat Debat Cawapres malam nanti,” jelasnya. (Bob)
Baca Artikel Lain KORANJURI di GOOGLE NEWS