Mantan Olahragawan Berprestasi di Bali Bakal Jadi Pembina Atlet Muda

oleh
Gubernur Bali Wayan Koster bersama KONI Bali menyerahkan tali asih kepada sejumlah atlet berprestasi asal Bali di kediaman resmi Gubernur Bali Jayasabha, Senin, 19 Oktober 2020 - foto: Istimewa

KORANJURI.COM – Gubernur Bali Wayan Koster memberikan perhatian serius kepada mantan atlet. Nantinya, pejuang olahraga itu bakal berperan sebagai pembina untuk memajukam olahraga di Pulau Dewata.

“Ini perhatian serius kita kepada para mantan atlet yang telah memberikan prestasi terbaiknya. Sudah sepantasnya kita memberikan perhatian dan bantuan kehidupan mereka di masa senja,” kata Koster di Jayasabha, Senin, 19 Oktober 2020.

Gubernur menyerahkan bantuan tali asih kepada sejumlah mantan atlet berprestasi Bali. Mereka telah mengharumkan nama daerah dan bangsa di kancah nasional dan internasional.

Koster menyatakan, pihaknya telah berdiskusi dengan KONI Bali dan Disdikpora Provinsi Bali. Atlet berprestasi itu nantinya menjadi bagian prioritas dalam memajukan olahraga di Bali.

Ketua Umum KONI Bali Ketut Suwandi mengatakan, bantuan diberikan atas dasar kriteria yang telah ditetapkan.

“Bagaimana dengan yang lain? Tetap kita berikan secara selektif sesuai dengan kebutuhannya, termasuk makanan dan suplemen,” kata Suwandi.

Di sisi lain, Suwandi mendukung rencana Gubernur atas rencana pemberdayaan mantan atlet berprestasi untuk menggembleng atlet muda Bali.

“Kami juga ingin para senior ini membagikan ilmu, teknik hingga pengalaman mereka kepada para juniornya,” kata Suwandi.

Sementara, Kadisdikpora Provinsi Bali IKN Boy Jayawibawa mengatakan, pemberian bantuan diberikan sebagai bentuk terima kasih pemerintah kepada para atlet yang telah mengukir prestasi dan mengharumkan nama Bali.

Sebelumnya, Gubernur Koster juga memberikan penghargaan kepada para atlet peraih medali di ajang Sea Games XXX Manila, Filipina. Kadisdisdikpora juga diminta mendata atlet berprestasi tingkat Pekan Olahraga Nasional (PON).

“Jadi ini bentuk perhatian Bapak Gubernur dan Pemerintah Provinsi Bali, apalagi di masa covid-19 saat ini,” kata Boy.

Asa 74 mantan atlet berprestasi yang menerima tali kasih dari Gubernur Bali Wayan Koster. Diantaranya, Pesilat Ni Made Wahyuni, Ni Luh Parwati dan Wayan Mudra.

Selain itu, Petinju Pino Bahari juga mendapatkan penghargaan bersama Ketut Mudiani atlet cabang atletik. (Way/*)

KORANJURI.com di Google News