Berikut Hasil UN SD di Rote Ndao
Masuk Peringkat Kedelapan di Provinsi NTT

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Rote Ndao,Yoseph Pandie – foto: Isak Doris Faot/Koranjuri.com
KORANJURI.COM – Kabupaten Rote Ndao berada di peringkat kedelapan di Provinsi NTT pada UN tingkat SD tahun ini.
Hasil rekapan nilai ujian rata-rata nilai tertinggi secara berurutan dari peringkat pertama adalah SD Inpres Ngodimeda, Kecamatan Rote Tengah dengan jumlah nilai 262,88, SD Inpres Holotula Kecamatan Rote Barat Laut dengan Jumlah Nilai 262,74.
“Kelulusan UN tingkat SD mencapai 100 persen,” jelas Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Rote Ndao,Yoseph Pandie.
Selain itu, nilai tertinggi tiga mata pelajaran per kecamatan yakni Kecamatan Rote Timur dengan nilai Bahasa Indonesia, 98,0. Matematika 90,0 dan mata Pelajaran IPA. 95.0, Kedua, Kecamatan Landu Leko dengan ilai Bahasa Indonesia, 90,0, Matematika 85,0 dan mata Pelajaran IPA. 90.0.
Sedangkan dua siswa mendapatkan nilai 100 untuk mata pelajaran Matematika masing-masing, Nindi Yuliana Lani asal SD I Holotula, Kecamatan Rote Barat laut dan Ray Candra Paulus Henukh asal sekolah SDI Batutua, Kecamatan Rote Barat Daya.
“Bagi sekolah yang meraih juara hendaknya terus dipertahankan. Sedangkan yang belum terus mengevaluasi kelemahan yang ada untuk diperbaiki,” kata Pandie.
Zak