API-IWS Selenggarakan Konferensi Internasional ‘The 71st IIW 2018’

oleh
Pembukaan ‘The 71st IIW Annual Assembly & International Conference 2018 (IIW 2018)’ di Nusa Dua - foto: Istimewa

KORANJURI.COM – Asosiasi Pengelasan Indonesia – Masyarakat Pengelasan Indonesia (API-IWS) bersama dengan International Institute of Welding (IIW) menyelenggarakan konferensi internasional ‘The 71st IIW 2018’.

‘The 71st IIW Annual Assembly & International Conference 2018 (IIW 2018)’ berlangsung di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Minggu (15/7/2018) malam. Program tahunan IIW ini akan berlangsung selama enam hari mulai 15-20 Juli 2018.

Konferensi ini mengangkat tema ‘Advanced Welding and Smart Fabrication Technologies for Efficient Manufacturing Process’. Sidang Tahunan ini mendapat dukungan penuh dari Kementerian Perindustrian dan Kemenpar RI.

“Penyelenggaraan konferensi internasional ini tidak terlepas dari dukungan banyak pihak mulai dari pemerintah daerah Bali, panitia penyelenggara, serta seluruh delegasi yang tetap memberikan kepercayaan kepada Bali untuk tetap melaksanakan acara ini di tengah kekhawatiran akan aktivitas Gunung Agung,” jelas Presiden Asosiasi Pengelasan Indonesia (API), Achdiat Atmawinata.

Achdiat Atmawinata juga menjelaskan, industri pengelasan akan mengalami pertumbuhan positif di tahun-tahun mendatang karena pertumbuhan industri yang membutuhkan produk pengelasan dan profesional pengelasan, mulai dari minyak dan gas, mobil, konstruksi, dan lain-lain.

“Untuk itulah API selaku organisasi yang menaungi seluruh pekerja, lembaga, industri atau perusahaan yang bergerak di bidang pengelasan, senantiasa melakukan upaya-upaya untuk memberikan yang terbaik serta meraih kesempatan dan menumbuhkan industri pengelasan di tanah air,” tambah Achdiat.

‘The 71st IIW Annual Assembly and International Conference 2018’ adalah media untuk membahas tren dan isu terbaru dalam industri pengelasan yang menampilkan berbagai pembicara terkenal.

IIW 2018 menghadirkan para pakar baik dari dalam negeri maupun luar negeri dengan Keynote Speaker Chris Smallbone, IIW Past President (2005 – 2008) serta Houdremont Lecture Ir. Pratjojo Dewo, M.Sc., President Director of PT Komatsu Indonesia. Selain itu hadir pula: Akio Hirose, Americo Scotti, Carl J.

IIW Forum 2018 antara lain membahas tentang Advanced Welding Processes and Technologies, Welding Automation and Simulations, Design and Fabrication, Inspection and Quality Assurance of Welded Products, Corrosion and Surface Protection of Welding, Personnel Development and Qualifications, Bussiness Aspect of Welding, Special Sessions in Maritime dan Transportation and Offshore Industries. (ari)

KORANJURI.com di Google News