Zakat Fitrah SMK YPT Purworejo, Melatih Siswa untuk Peduli dan Berbagi

oleh
OSIS SMK YPT Purworejo, saat mendistribusikan zakat fitrah pada warga di sekitar lingkungan sekolah - foto: Sujono/Koranjuri.com

KORANJURI.COM – Salah satu program OSIS SMK YPT Purworejo, untuk tahun 2020/2021 pada bidang keagamaan, dengan menyelenggarakan pengumpulan dan pendistribusian zakat fitrah di akhir bulan Ramadhan.

Zakat fitrah ini, dihimpun dari seluruh warga sekolah. Untuk siswa, berupa beras 2,5 kg, dan guru berupa uang Rp 30 ribu. Setelah dihimpun, akhirnya terkumpul uang Rp 1,8 juta dan 450 paket beras.

“Ini murni kegiatan siswa. Guru hanya sebagai pendamping saja. Kegiatan ini kita laksanakan selama tiga hari, dari Kamis (06/05/2021) hingga Sabtu (08/05/2021), dari pengumpulan, pengemasan, pendataan dan pendistribusian,” jelas Toto Wibawa, SPd, MPd, Kepala SMK YPT Purworejo, Senin (10/05/2021).

Untuk sasaran penerima zakat fitrah ini, kata Toto, warga sekitar sekolah, beberapa pondok pesantren, panti rehabilitasi Plandi, warga sekitar bapak/ibu guru yang mengajar di SMK YPT, serta siswa yang berhak menerima.

Zakat fitrah ini, kata Toto, sebagai bentuk bahwa SMK YPT Purworejo ada kepedulian pada sesama. Bagi siswa, hal tersebut sebagai bentuk pendidikan karakter, untuk menumbuhkan rasa sosial terhadap lingkungan, teman dan yang membutuhkan, disamping sebagai bentuk kewajiban seorang muslim untuk membayar zakat.

“Harapannya, dengan kegiatan tersebut bisa mempertebal keimanan siswa. Untuk masyarakat, supaya peduli dengan sekolah, dan sekolah di mata masyarakat tidak hanya mengejar pada pembelajaran di dalam kelas saja, tapi pembelajaran secara langsung kepada masyarakat,” pungkas Toto. (Jon)

KORANJURI.com di Google News