KORANJURI.COM – Tim Pokja Kampung KB dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PMDP3A dan PPKB) Kabupaten Pekalongan, melakukan study banding ke Kabupaten Purworejo, Rabu (24/7).
Study banding ini, tepatnya di Kampung KB Kencana Sari, Desa Candisari, Banyuurip, Purworejo. Tim dari Pekalongan yang berjumlah sekitar 35 orang ini, diketuai Cicih Eko Atmawati. Kedatangan mereka disambut Dra Purwandari, MAP., Kabid Pengendalian Penduduk dan Keluarga Sejahtera, mewakili Kepala Dinsosduk KBP3A Kabupaten Purworejo, Kuswantoro.
Dalam sambutannya, Purwandari menyampaikan, Desa Candisari dicanangkan sebagai Kampung KB pada tahun 2017 lalu, dan telah membawa banyak perubahan yang cukup signifikan. Kehidupan masyarakat juga menjadi lebih baik.
“Melalui wadah Kampung KB, program pembangunan keluarga dan pembangunan lainnya dapat berjalan secara terpadu dan bersamaan,” kata Purwandari.
Dalam kesempatan tersebut, Cicih Eko Atmawati menyampaikan, prestasi yang diraih Kampung KB Kencana Sari sebagai juara dua Kampung KB tingkat Provinsi Jateng, menjadikan pihaknya ingin belajar banyak melalui study banding tersebut.
“Bupati Purworejo sangat respon dengan keberadaan Kampung KB, semua lintas sektoral bisa masuk menggerakkan Kampung KB,” ujar Cicih.
Hal itu, menurut Cicih, dibuktikan dengan Kampung KB Kencana Sari di Desa Candisari ini. Desa yang dulunya dikenal sebagai desa yang kumuh dengan kesan negatif ini, kini menjadi sebuah wilayah yang tertata dan terlihat asri. Masyarakat nya bisa digerakkan, dengan mengubah mindset, dari kampung yang kumuh, menjadi tertata dan rapi.
“Kita akan belajar banyak tentang rumah data, kelompok kegiatan, penggerakan KB, maupun produk (capaiannya),” kata Cicih.
Terpisah, Kasi Advokasi, Informasi dan Edukasi pada Dinsosduk KBP3A Kabupaten Purworejo, Made Sri Wardani menjelaskan, dalam Lomba Kampung KB tahun 2019, Kampung KB Kencana Sari meraih juara dua, dan dipersiapkan untuk maju mewakili Jateng pada Lomba Kampung KB tingkat Nasional.
Keberhasilan Kampung KB Kencana Sari ini, menurut Made, selain peran serta masyarakat, juga peran lintas sektoral yang mendukungnya. Tercatat, ada 25 OPD yang ikut berperan dalam hal ini, juga sektor swasta.
“Salah satu keunggulan dari Kampung KB Kencana Sari ini, adanya rumah data. Setiap hari, selalu update laporan kegiatan,” jelas Made. (Jon)