KORANJURI.COM – Event Puncak Anniversary 3th Executive Karaoke (EC) Bali pada Selasa, 5 Desember 2018 berlangsung meriah. Hentakan irama Rock N Roll dari grup band Hydrant membius pengunjung untuk terus bergoyang bersama lagu-lagu yang dibawakan.
Dalam edisi pertunjukkan live music itu ditutup oleh Bams eks vokalis grup band Samson.
Janji management untuk menghadirkan nuansa tahun 50-an berhasil dengan sukses. Kemeriahan era ‘Elvis Presley’ itu semakin kental dengan balutan dresscode yang dikenakan oleh tim entertainment dari tempat karaoke terbesar di Kota Denpasar itu.
Marketing manager EC Bali Aris Mardhani (black) atau lebih dikenal dengan sebutan ‘Black’ menjelaskan, pihaknya ingin memberikan nuansa berbeda untuk menjadi trademark yang berbeda di usianya yang ke-3 tahun.
“Yang berbeda biasanya akan jadi trademark tersendiri. Disinilah, kami mencoba mengangkat nuansa fifthies yang tetap kami kemas kekinian,” ujar Black di lokasi acara, Rabu (5/12/2018).
Pada aniversari ketiga ini mengangkat tema Retro Anniversary Party atau Retroversary. Black menjelaskan, sebagai tempat hiburan karaoke, manajemen ingin menonjolkan kesan eksklusif namun tetap nyaman bagi penggemar dunia entertainment.
Tema yang diusung dalam setiap aniversari dikatakan Black selalu berbeda. Tahun sebelumnya, manajemen EC mengundang model-model ternama dengan tetap memadukan unsur musikal sebagai entertainment utama. Dibawah naungan bendera Varuna Entertainment, dikatakan Black, EC Bali menempatkan dirinya sebagai tujuan pertama tempat hiburan yang ada di Denpasar.
“Kalau bicara entertainment, di kawasan seperti Seminyak atau Petitenget sudah cukup banyak. Tapi kalau di Denpasar, tak banyak kita jumpai. Kami disini bertekad menjadikan EC Bali sebagai the first destination of entertainment di Denpasar,” jelasnya demikian.
Dalam pengembangan kedepan, EC Bali bukan hanya menjadi rujukan penikmat musik karaoke, tapi disitu juga akan dilengkapi dengan bar yang akan menampilkan musik-musik secara live. Disamping itu, pihaknya juga ingin menjaring pasar yang berbeda dari penggemar musik karaoke di Bali.
“Di awal tahun 2019, kami sudah siapkan outlet baru berupa bar. Outlet baru yang akan kita buka tetap berada dalam satu lokasi di EC Bali ini,” jelas Black. (Way)