Mudik Gratis Polri Disambut Antusias Warga Jakarta

oleh
Mudik Gratis Polri dimulai pada 25 April 2022 dengan memberangkatkan 540 penumpang dengan menggunakan 13 bis - foto: Istimewa

KORANJURI.COM – Rombongan pertama mudik gratis Polri yang diinisiasi Polda Metro Jaya mulai diberangkatkan pada Senin, 25 April 2022.

Dalam kegiatan itu, Polda Metro Jaya menyiapkan 400 armada bus dengan 21 tujuan yang tersebar di wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

“Mudik gratis didahului dengan membuka posko pendaftaran sejak Rabu 20 April 2022 di Balai Pertemuan Polda Metro Jaya (BPMJ). mendapat animo besar dari masyarakat di DKI Jakarta dan sekitarnya,” kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, Senin, 25 April 2022.

Dijelaskan, ada tiga kelompok keberangkatan yakni pada Senin (25/4/2022), Selasa (26/4/2022) dan Jumat (29/4/2022).

Kelompok pertama diikuti oleh 540 penumpang dengan menggunakan 13 bis. Tujuannya, Jawa Barat 1 bus, Jawa Tengah 7 bus, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) 2 bus, dan Jawa Timur 2 bus.

“Data terakhir, untuk pemberangkatan 26 April diikuti sebanyak 926 penumpang dan pendaftaran masih dibuka sampai nanti siang (25/4/2022),” kata Sambodo.

Kemudian, hari Jumat, 29 April sudah terdaftar sebanyak 9.791 orang, sehingga total 11.527 orang.

“Untuk pemberangkatan hari jumat (29/4/2022) pendaftaran dibuka sampai Kamis siang,” tambahnya.

Dari total 11.527 penumpang, 731 penumpang mudik dengan tujuan Jawa Barat, 7.553 tujuan Jawa Tengah, 1.349 tujuan DIY, dan 1.824 tujuan kota-kota di Jawa Timur.

“Semoga dengan adanya mudik dari Polri ini, kita akan membantu masyarakat berkumpul bersama keluarga,” jelas Sambodo. (Bob)

KORANJURI.com di Google News