KORANJURI.COM – Gubernur Bali Wayan Koster menegaskan, sampai saat ini, Bali belum saatnya memberlakukan lockdown bagi para wisatawan.
Menurut Gubernur, Bali telah menerapkan protap yang cukup ketat untuk wisatawan, dan sesuai yang ditetapkan oleh pemerintah pusat. Menurutnya lagi, Bali masih aman untuk dikunjungi.
“Sebenarnya kita siap dengan pemeriksaan yang cukup ketat untuk para wisatawan. Jadi belum waktunya kita ini, misalnya, melakukan pembatasan isolasi,” jelas Gubernur usai menghadiri Rapat Paripurna Ke-5 DPRD Provinsi Bali, Jumat, 13 Maret 2020.
Gubernur menghimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang menghadapi situasi seperti ini. Pemerintah tengah bekerja untuk menangani kasus serangan virus covid-19.
Gubernur juga menyebutkan pasien dalam pengawasan Virus Corona covid-19 bertambah dengan total 53 orang. Jumlah itu merupakan akumulasi
sejak kasus pertama ditemukan sampai Jumat, 13 Maret 2020.
Sebelumnya, pada Kamis (12/3/2020) Wagub Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati mengkonfirmasi, jumlah pasien dalam pengawasan sebanyak 50 orang.
Namun per Jumat (13/3/2020), Gubernur memberikan update pasien dalam pengawasan covid-19 sebanyak 53 orang.
“Sebanyak 46 pasien sudah keluar hasil lab dan dinyatakan negatif negatif Covid-19, sedangkan sisanya sebanyak 7 pasien belum keluar hasil lab. Mudah-mudahan hasilnya negatif,” kata Gubernur usai menghadiri Rapat Paripurna Ke-5 DPRD Provinsi Bali, Jumat, 13 Maret 2020.
Dari 7 Pasien itu, lima diantaranya dirawat di RSUP Sanglah, satu pasien dirawat di RS swasta dan satu pasien lagi dirawat di RS Klungkung. (Way)