Fungsionaris PMKRI Denpasar Gelar MOF

oleh
Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) menggelar Masa Orientasi Fungsionaris (MOF) dan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) - foto: Istimewa

KORANJURI.COM – Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) menggelar Masa Orientasi Fungsionaris (MOF) dan Rapat Kerja Cabang (Rakercab).

Ketua Presidium PMKRI Cabang Denpasar, Arianto H menjelaskan, masa kepengurusan satu periode kedepan, pengurus akan melakukan pembenahan internal organisasi.

“Termasuk peningkatan kapasitas kader melalui pelatihan, diskusi dan seminar,” jelas Arianto.

Sedangkan Rakercab bertujuan merumuskan dan menetapkan Program Kerja Cabang yang dilaksanakan oleh DPC untuk mewujudkan visi misi Ketua Presidium.

“Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari, sejak dari hari Jumat tanggal 7 sampai 9 September 2018,” jelasnya.

Merawat kebhinekaan dalam konstelasi Pilpres tahun mendatang juga menjadi kegiatan yang akan dilakukan pengurus presidium. Arianto mengatakan, PMKRI akan mengawal pemilu 2019 agar berjalan dengan jujur dan demokratis.

“Perlu kesadaran tentang keanekaragaman sebagai sebuah produktivitas, tapi bukan kontra produktif dan bukan ancaman. Artinya Pancasila harus terus didengungkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” terang Arianto.

PMKRI menurutnya, terus bergerak bersama bangsa untuk membangun soliditas kebangsaan. Dengan demikian, kata Arianto ada semangat yang diperjuangkan. (*)

KORANJURI.com di Google News