Demokrat Target 15 persen Kursi DPR RI

oleh
Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua Kosgama Partai Demokrat, didampingi Bupati Purworejo, Agus Bastian dan Ketua Partai Demokrat Purworejo, Yopi Prabowo saat jumpa pers, Minggu (15/4), di Romansa Kuliner - foto: Sujono/Koranjuri.com

KORANJURI.COM – Partai Demokrat menargetkan 15% kursi di DPR RI pada pemilu mendatang. Pada masa kejayaannya, partai ini mampu mendapatkan 14 kursi di DPR untuk Dapil VI Jateng. Namun pada Pemilu 2014, turun menjadi 4 kursi.

“Ini yang harus diperjuangkan agar kedepan Partai Demokrat dapat bangkit kembali,” kata Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dalam kunjungannya ke Purworejo, sebagai Ketua Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Minggu (15/4).

Dalam kegiatan ‘AHY Sowan Jateng’ ini, Purworejo merupakan kabupaten terakhir, dalam kunjungan tahap I. Kemungkinan akan dilanjutkan dengan Sowan Jateng tahap ke II.

Sebagai politisi muda, AHY menghimbau agar politisi nasional mau turun ke bawah, sehingga tahu keadaan sebenarnya yang terjadi di kalangan masyarakat. Dalam lawatannya ke berbagai daerah, AHY banyak mendapat keluhan dari masyarakat, terutama kalangan UMKM yang mengeluhkan penghasilan mereka makin turun.

“Daya beli masyarakat makin turun. Hal ini menunjukkan pertumbuhan ekonomi nasional lambat,” ujar AHY, yang didampingi Bupati Purworejo Agus Bastian, dan Ketua Partai Demokrat Purworejo, Yopi Prabowo.

Untuk itulah, kata AHY, sebagai pemimpin nasional harus dapat membangun optimistis bagi bangsanya di bidang ekonomi. Jika pertumbuhan ekonomi bergerak cepat, maka pengusaha di level nasional bisa bangkit. Dampaknya, dengan sendirinya peluang kerja makin terbuka.

“Selaku Ketua Kogasma, yang kami lakukan adalah melakukan konsolidasi dengan para kader Partai Demokrat dan masyarakat pada umumnya. Kami merasa sangat bahagia dan puas atas program yang telah dijalankan selama satu minggu ini,” ungkap AHY di depan para wartawan.

Dalam kunjungannya ke Purworejo, AHY bersilaturahmi dengan tokoh masyarakat Purworejo dan ulama di Ponpes Al Anwar Maron. AHY juga menyempatkan nyekar di makam kakeknya, Jendral Sarwo Edi Wibowo, dan kunjungan diakhiri dengan makan bareng dengan masyarakat di taman Romansa Kuliner. (Jon)

KORANJURI.com di Google News