Chef Chris Salans Terima Gelar Order of Agricultural Merit dari Pemerintah Prancis

oleh
Chef Chris Salans dari Mozaic Restaurant Gastronomique dan Dine @ Home, Bali menerima penghargaan Order of Agricultural Merit dari pemerintah Prancis di Jakarta - foto: Istimewa

KORANJURI.COM – Chef Chris Salans dari Mozaic Restaurant Gastronomique dan Dine @ Home, Bali menerima penghargaan Order of Agricultural Merit dari pemerintah Prancis. Penghargaan itu diberikan atas dedikasinya.

Seperti diketahui, Order of Agricultural Merit didirikan pada tahun 1883 oleh Republik Prancis sebagai penghargaan layanan luar biasa di bidang pertanian dan keahlian memasak.

Dubes Prancis di Jakarta Olivier Chambard memberikan Award tersebut dalam upacara resmi di kediamannya di Jakarta Senin (7/9/2020).

“Saya berharap hal ini menyinari Bali dan Indonesia sebagai destinasi kuliner kelas dunia, karena di masa-masa sulit ini kita semua membutuhkannya,” kata Chef Salans.

Ia mengaku bangga dengan gelar yang diterimanya dari pemerintah Prancis. Hal itu sekaligus untuk mempromosikan hubungan Prancis-Indonesia.

Penghargaan yang diterima Chef Salans menjadi kali kedua diberikan oleh pemerintah Prancis. Pada 2019, ia dilantik sebagai ‘a Maître Cuisinier de
France’. Gelar tersebut sebagai pengakuan atas masakan perintisnya yang menggunakan teknik Prancis dengan citarasa Indonesia.

“Untuk merayakan penghargaan ini, kami akan mengadakan ‘penghormatan khusus untuk Prancis’, makan malam di restoran Mozaic,” ujarnya.

Selebrasi itu, menggandeng koki pastry Prancis Vincent Nigita, dari Vincent Nigita Patisserie, Berawa, Bali. Acara ini akan diadakan di restoran Mozaic di Ubud pada hari Minggu tanggal 27 September 2020. (Way)

KORANJURI.com di Google News