Catat Tanggalnya, Guyon Waton Bakal Ramaikan Peringatan Hari Jadi ke-193 Kabupaten Purworejo

oleh
Suasana jumpa pers Peringatan Hari Jadi ke-193 Kabupaten Purworejo, Kamis (15/02/2024) - foto: Koranjuri.com

KORANJURI.COM – Guyon Waton, grup musik dangdut dan pop Jawa Indonesia dipastikan bakal meramaikan peringatan Hari Jadi ke-193 Kabupaten Purworejo. Selain Guyon Waton, juga ada OM Wawes serta artis-artis lainnya yang bakal tampil dalam gelaran Purworejo Spektakuler pada tanggal 8 Maret 2024, pukul 19.00 WIB, di kawasan Alun-Alun Purworejo.

Hal itu terungkap dalam kegiatan jumpa pers tentang Hari Jadi Purworejo, di ruang pers center Kominfostasandi Purworejo, pada Kamis (15/02/2024).

Disampaikan oleh Stepanus Aan Isa Nugraha, Ketua Panitia Hari Jadi ke-193 Kabupaten Purworejo, bahwa gelaran Purworejo Spektakuler merupakan salah satu dari 16 kegiatan yang akan dilaksanakan dalam memeriahkan Hari Jadi Purworejo.

“Kegiatan itu akan dilaksanakan mulai tanggal 15 Februari 2024 hingga 10 Maret 2024,” ungkap Aan, yang juga Kepala Dinporapar ini.

Aan yang hadir didampingi Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Purworejo, Yudhie Agung Prihatno, dan Kabag Kesra Setda Purworejo, Andang Nugera Hantara, menyebutkan secara rinci, 16 kegiatan besar tersebut dimulai dengan pemasangan Umbul-Umbul, Spanduk, Baliho, dan Lampu Hias yang dimulai tanggal 15 Februari hingga 10 Maret 2024.

Seluruh instansi sampai dengan masyarakat untuk dapat memasang umbul-umbul, spanduk, baliho dan lampu hias di lingkungan masing-masing. Sedangkan Camat. Kepala Desa dan Lurah untuk dapat mensosialisasikan hal tersebut kepada seluruh masyarakat di wilayah masing-masing.

Kegiatan selanjutnya, kata Aan, Kenduri Agung pada tanggal 22 Februari 2024, pukul 15.30 WIB. Dalam kegiatan ini, Perangkat Daerah di wilayah perkotaan Purworejo melaksanakan kegiatan di Pendopo Agung Kabupaten Purworejo dengan membawa 1 set tumpeng robyong.

Kemudian Camat melaksanakan kegiatan tumpengan di wilayah masing-masing, juga Kepala Desa/Lurah melaksanakan kegiatan tumpengan di Desa/Kelurahan masing-masing.

Untuk kegiatan selanjutnya adalah Ziarah ke makam Pendiri Purworejo pada tanggal 23 Februari 2024, pukul 07.30 WIB, lalu Gendhing Setu Legi pada tanggal 23 Februari 2024, pukul 19.30 WIB, Wayangan pada tanggal 24 Februari 2024, pukul 19.00 WIB di Rumah Dinas Wakil Bupati, Kutoarjo, dengan lakon Ontoseno Broto.

KORANJURI.com di Google News