KORANJURI.COM – Komponen Pejuang Bravo 5 (PBL) Bali melaunching buku ‘Kiprah Jokowi Membangun NKRI’ di Aula Universitas Hindu Indonesia (UNHI) Denpasar.
Buku setebal 258 halaman ini memuat konsep dan gagasan Jokowi dalam upaya mensejahterakan masyarakat Indonesia dan pemerataan pembangunan. Buku yang dicetak Balai Pustaka itu juga mengulas kebijakan berani presiden Jokowi memindahkan ibu kota negara (IKN) ke Kalimantan Timur.
“Buku yang dirilis diharapkan menjadi inspirasi untuk kita semua atas kepemimpinan Presiden Joko Widodo,” kata Ketua PBL Bali I Putu Putra Jaya Wardana, Kamis, 20 Februari 2020.
Rilis buku yang cetak perdana pada Agustus 2019 ini berbarengan dengan sarasehan yang mengangkat tema” ‘Potret Kerukunan Umat Beragama di Pulau Dewata Bali’.
Putra Jaya mengatakan, pamor pulau Bali sudah mendunia. Pulau Dewata juga heterogen penduduknya. Namun kehidupan sosial yang ada tetap harmonis dengan nilai-nilai penghargaan yang tinggi.
Potret kebhinekaan yang ada di Bali, kata Putra Jaya, juga menjadi etalase kecil Indonesia yang langsung berhadapan dengan dunia internasional.
“Kita bangga jadi anak Indonesia, bangga memiliki Indonesia dengan keberanekaragaman agama, bahasa, adat dan budayanya, tapi tetap dalam satu kesatuan,” ujarnya.
Narasumber dalam acara itu, Menteri Agama, Jenderal TNI Purn. Fachrul Razi, Ketua Umum FKUB Indonesia, Ida Pengelingsir Agung Putra Sukahet dan Rektor Universitas Hindu Indonesia, Prof. Dr. Drh. I Made Damriyasa, MS. (*)