Angkatan Bersenjata Bangladesh Kunjungi Markas Kolinlamil

oleh
Panglima Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Laksda TNI Heru Kusmanto, S.E., M.M. menerima kunjungan Delegasi Angkatan Bersenjata Bangladesh, di Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (4/2/2019) - foto: Istimewa

KORANJURI.COM – Panglima Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Laksda TNI Heru Kusmanto, S.E., M.M. menerima kunjungan Delegasi Angkatan Bersenjata Bangladesh, di Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (4/2/2019).

Kunjungan Delegasi Angkatan Bersenjata Bangladesh ke Indonesia ini dalam rangka Staff Level Talks. Dalam kunjungan selama 4 hari di Indonesia akan berkunjung ke beberapa Kotama dan Satker TNI dan salah satunya Kolinlamil.

Panglima Kolinlamil menyampaikan kehormatan dan ungkapan terimakasih atas kunjungan delegasi Angkatan bersenjata Bangladesh tersebut.

Pertemuan yang dikemas dalam suasana penuh keakraban tersebut membahas tentang hubungan Angkatan Bersenjata kedua negara khususnya dalam hal humanitarian assistance dan disaster relief.

Bangladesh banyak terlibat dalam kerjasama bantuan di Indonesia, diantarannya upaya pemulihan akibat Gempa dan Tsunami di Aceh dan Nias tahun 2004 silam, juga mengirimkan delegasi dalam Komodo Excecise di Lombok tahun lalu.

Ketua Delegasi Bangladesh Brigadier General Md. Nurul Anwar menyampaikan harapannya agar kerjasama kedua Angkatan bersenjata khususnya Angkatan Laut terus terjalin dan ditingkatkan dari tahun ke tahun.

Dalam kesan dan pesan, Brigadier General Md. Nurul Anwar menuliskan, ‘It was a great experience visiting Military Sea Lift Command, Indonesia. Interactions and discussions on issues of mutual interest would surely benefit both the armed forces, specially both Navies. Wishing a brilliant success and progress of the institute. Best of Luck’. (*)

KORANJURI.com di Google News