6 Pencuri Spesialis Rumah Kosong Dibekuk Polresta Denpasar

oleh
6 orang pencuri yang biasa beroperasi di wilayah Denpasar berhasil diringkus tim buser Polresta Denpasar, Jumat, 9 Desember 2016 - foto: Suynato

KORANJURI.COM – Kepolisian Resor Kota Denpasar mengamankan 6 orang pelaku pembabah rumah kosong. Mereka beraksi dengan mengincar sebelumnya target rumah yang akan dijadikan sasaran.

Kapolresta Denpasar, Kombes Hadi Purnomo mengatakan, mereka mengambil barang apa saja yang ditemukan di dalam rumah. Keenam pelaku masing-masing, Arsel (23), Andi Alvian (40), Irvan (29), Melky (32), Dede (18) dan Dedy (28).

“Dari keenam pelaku yang kita tangkap ada yang masih berumur 18 tahun,” ujar Kapolresta Denpasar, 9 Desember 2016.

Dari pengakuan pelaku, menurut Kapolresta Denpasar, rumah-rumah yang diincar selalu dalam keadaan kosong. Disitu para pelaku menjarah barang-barang berharga seperti barang elektronik, telepon genggam maupun perhiasan.

Dikatakan Hadi Purnomo, sebelum ditangkap mereka beraksi di 5 TKP. Kelompok penjarah rumah ini merupakan pelaku kejahatan profesional. Mereka hanya perlu waktu dalam hitungan menit untuk mencongkel pintu rumah korban.

Untuk mengantisipasi kerawanan menjelang Natal dan Tahun Baru pihaknya menggelar tiga operasi yakni, Operasi Pekat, Cipta Kondisi dan Operasi Lilin.

“Operasi pekat sedang kita laksanakan dengan sasaran diantaranya, miras, asusila maupun perjudian, lalu disusul operasi Cipkon dan Lilin,” kata Kapolresta Denpasar
 
 
Yan

KORANJURI.com di Google News